Indramayu, Energindo.co.id – Indonesia Drilling Training Center (IDTC) sebagai anak usaha PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) yang berafiliasi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) berobsesi untuk menambah fasilitas tempat pelatihan di kawasan IDTC. Pasalnya di IDTC Mundu masih terdapat beberapa lahan kosong yang siap untuk dikembangkan menjadi center of excellence bagi pengembangan SDM industri hulu migas. Hal ini seiring dengan semakin meningkatnya klien atau mitra perusahaan. Demikian diungkapkan oleh Minar Prianto, Rig Superintendent, Asesor LSP Pertamina sekaligus Trainer IDTC saat memberikan penjelasan kepada awak media saat melakukan site visit ke IDTC Mundu, Indramayu, Jawa Barat, Kamis (28/11/2024).
“Target besarnya nanti kita ingin jadi one stop service ini jangka panjangnya. Yang pasti kita tidak ingin membuka paket training yang diisi trainer dari luar, kita akan berusaha maksimal untuk memanfaatkan trainer internal yang kompeten,” tandasnya.
Dia menjelaskan bahwa sudah banyak mitra perusahaan yang mempercayakan karyawannya untuk belajar di IDTC yang dikelola oleh PDSI. Bahkan peserta dari luar negeri seperti Namibia telah mengirimkan personilnya untuk menempa kemampuan dan pengetahuan terkait operasional di sumur migas ke IDTC yang dikeloka PDSI.
“Kita harap para kru nantinya menjadi lebih kompeten dan paham terhadap tugasnya karena ini kaitannya sama safety dan maintenance, jadi mereka dilatih di sini (IDTC Mundu),” katanya.
Dalam memberikan pelatihan, tim PDSI siap memberikan panduan operasi secara lengkap sesuai dengan paket yang diinginkan oleh mitranya. Dia berharap melalui layanan pelatihan ini khususnya untuk SDM di internal perusahaan atau Pertamina Grup dapat lebih profesional dan kompeten.
“Sebagian besar proyek Pertamina (upstrem) itu yang mengerjakan PDSI, apalagi sekarang ada program sinergi. Jadi kami siap mendukung kesuksesan sebuah proyek dengan menyediakan SDM yang kompeten melalui pelatihan di sini,” kata dia.
Sebagai informasi, IDTC saat ini memiliki 4 orang internal certified instuktur IADC Wellsharp. Selain itu lembaga pelatihan ini telah menjalin kerja sama dengan PHR well control school sebagai accredited IADC Wellcontrol School. Disamping itu,
IDTC dapat melaksankan sertifikasi IADC: Driilling dan Workoverr, Driller – Supervisor Level, Surface stack maupun Subsea Stack.